Di bawah ini sedikit informasi tentang thypus yang sudah dikumpulkan dari beberapa sumber.
Penyebab sakit thypus adalah kuman Salmonella typhosa.
Penyakit thypus menular melalui makanan dan minuman yang tercemar kuman serta dari kotoran atau air kencing penderita thypus. Kuman Salmonella ini dapat menyebar ke hati, paru-paru, bahkan ke otak dan ini bisa berakibat fatal bagi penderitanya.
Gejala thypus adalah suhu tubuh yang bertambah tinggi setiap hari, terutama di sore dan malam hari. Biasanya, di pagi dan siang hari, pendertia thypus akan merasa dirinya sudah lebih sehat. Terkadang penderita tertipu dengan kondisi ini sehingga mereka tidak segera memeriksakan penyakitnya ke dokter. Setelah 7-10 hari, panas tubuh akan konsisten dan kontinyu. Memasuki minggu kedua ini, penderita akan merasakan panas dari pagi sampai malam hari. Di minggu ketiga, panas tubuh akan menurun dan terjadi penyembuhan atau justru terjadi komplikasi yang berakibat fatal.
Gejala lain adalah
nyeri di ulu hati dan lambung
nyeri otot
gangguan buang air besar (diare atau bisa juga sembelit)
sakit kepala
mual, sampai muntah-muntah
Pengobatan
Segera memeriksakan diri ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat. Selain itu, penderita diharuskan untuk istirahat total dan melakukan diet lunak untuk mengistirahatkan kerja usus. Setahu saya pribadi, penderita thypus sebaiknya menghindari konsumsi berserat tinggi seperti kangkung. Buah pun sebaiknya dipillih, makan yang lunak saja, misalnya pepaya.
Pencegahan
Kuncinya ada di makanan. Antara lain adalah hindari jajan di tempat yang tidak bersih dan jangan memakan telur ayam setengah matang karena ada kemungkinan kulit telurnya tercemar kotoran ayam yang mengandung kuman thypus. Bisa juga melakukan vaksinasi thypus.
Disamping itu, sangat dianjurkan pula menjaga kesehatan dengan tidur yang cukup dan olahraga rutin. Orang yang pernah menderita thypus sebaiknya menghindari kelelahan karena thypus akan mudah kambuh pada orang yang lelah daripada pada orang yang belum pernah terkena sama sekali.
Allahu a'lam, semoga bermanfaat...
dirangkum dari Yahoo!Answer dan website kliniksehat